Kepanjangan KEPO Serta Arti dan Penjelasan

Kepanjangan KEPO - Kepo adalah singkatan dari Knowing every Particular Object atau dalam bahasa indonesia berarti Mengetahui Setiap Objek Tertentu. Walaupun kata kepo sudah sangat familiar sekali di indonesia, tapi sangat jarang yang mengetahui bahwa kepo merupakan singkatan dari bahasa inggris. Selain dari asal kata bahasa inggris, namun ada juga yang mengatakan kalau Kepo itu berasal dari bahasa Hokian yaitu "Kay Poh", karna lidah orang indonesia sulit menyebutkan kata itu, maka jadilah disebut Kepo.

Secara sederhana, Kepo itu biasa digunakan untuk menyebut orang yang suka nanya-nanya ga jelas, atau terlalu banyak pertanyaan. Anak-anak muda mudi maupun emak-emak tentu sangat tidak asing dengat  kata Kepo ini, apalagi dijaman sekarang dimana orang-orang pada so gaul dengan memakai istilah-istilah keren, namun tidak sesuai dengan tampang mukanya wkwkwk.

Kepanjangan KEPO Serta Arti dan Penjelasan


Kepanjangan KEPO
Kepanjangan KEPO

Jadi sekarang sudah tau kan sob Kepanjangan dari Kepo, lalu seperti apa sih contoh penggunaan kata kepo ini dalam perbincangan ataupun chattingan sehari-hari?, nih mimin kasih contoh deh biar sobat semua makin faham yakk.

Contoh Penggunaan Kata Kepo


Mia : Mir, itu siapa yang foto berdua sama lo di snap wa?
Mira : Oh itu, calon imam gua wkwk...
Mia : Ih.. Serius looo, siapa namanya tu
Mira : Namanya kang udin, ganteng kan dia hihiihi
Mia : ganteng sih mir, mirip sama engkong gua kwk, btw umur berapa tu..
Mira : Seumuran sama gw dia, 20 an
Mia : Orang mana tuh mir?
Mira : Deket sih mi, ga jauh dari pluto
Mia : Kerja apa masih masih ngampus mir tuh cowo?
Mira : Kang udin mah pengusaha mi
Mia : Usaha apaan tuh mir
Mira : Usaha buat nikahin gw wkwk
Mia : Kapan mau ngundang ngundang nih mir?
Mira : Kepoooooo banget siiii loooooo...

Dalam arti bahasa indonesia, memang tidak ada kalimat jelas yang mewakili padanan kata Kepo ini, namun setidaknya secara penjelasan, Kepo itu adalah keingin tahuan berlebihan seseorang terhadap urusan orang lain yang bersipat privacy, mungkin padanan kata yang paling cocok dengan Kepo adalah Gapil.

Dalam kamus besar bahasa indonesia, Gapil berarti suka mencampuri (mengganggu dan sebagainya) urusan orang lain, sedangkan kata lain yang sepadan dengan kepo adalah usil (mulut bawel) dan cerewet (suka menyelang dan sebagainya).

Gimana sob udah mulai rada cedang kan dengan pengertian dari Kepo ini setelah mimin jelaskan hihihi. Jadi gitu deh sob, kalau mau pake kata kepo ini mimin saranin ke temen-temen ataupun sobat deket aja yakk. Soalnya walaupun kata kepo ini tidak kasar, tapi kalau kita ucapkan ke orang yang tidak tepat bisa menyakiti perasaan, kaya gitu sobb. Contohnya aja jika ada guru yang nyecer sobat dengan berbagai pertanyaan, kemudian sobat menjawab Kepo amat si bu, kalau terjadi kaya gitu yaa siapin kuping aja sobb buat di jewer di unyeng unyeng sama bu guru itu wkwk.

Jadi sekarang setelah mengetahui Kepanjangan Kepo, sobat juga sudah mengetahui kan Arti dan Penjelasan dari Kepo, horeeee wkwk. Okedeh kayanya gitu aja sob penjelasan yang dapat mimin berikan kali ini, mohon maaf kalau kata-kata yang mimin gunakan so akrab dan tidak formal, sebenernya mimin sih bisa aja, kalau ga percaya lihat aja tulisan mimin pada artikel lainnya, cakep kok kalimat yang mimin gunakan hehehe. Sekian dulu deh ya sob, terimakasih banyak dan semoga bermanfaat.